Annuqayah- Pagi hari ini, Kamis (29/12/2022), meski harus diresahkan oleh curah hujan yang kian makin deras, para siswa MA 1 Annuqayah Putri sama sekali tidak terpengaruh, mereka tetap semangat untuk melanjutkan beragam macam lomba pada hari keempat GELORA. Sebagaimana pada hari-hari sebelumnya. Pada hari keempat para siswa disuguhkan berbagai macam penampilan dari beberapa lomba yang telah terjadwal dari awal acara, sebagai lomba pembuka adalah lomba deklamasi puisi.
Para peserta lomba deklamasi puisi begitu gigih melawan curah hujan demi tetap memberikan penampilan yang sempurna di atas panggung. Tidak sedikit dari para peserta yang menggunakan property obor dengan api. Maka dalam keadaan hujan mereka harus pandai-pandai mencari trik agar api tersebut tidak padam. Namun hingga akhir penampilan, bisa disimpulkan bahwa tidak ada penampilan peserta yang gagal dikarenakan hujan dan hal tersebut merupakan momentum yang patut kita apresiasi.
Seiring lomba yang dilaksanakan di halaman MA 1 Annuqayah Putri pada waktu yang bersamaan juga terlaksana lomba pidato bahasa Indonesia yang bertempat di ruang auditorium visual selain kedua jenis lomba tersebut terlaksana juga munaqosah KTI dan olimpiade peminatan bagi IBB dan MIA, tidak lupa pula lomba terakhir yang merupakan jenis lomba yang sangat ditunggu-tunggu yaitu syair MAPI. Lomba ini semacam lomba yel-out, yang mana para peserta membawakan berbagai melodi dengan lirik ciptaan mereka sendiri, dilengkapi dengan kostum yang bermacam-macam. Syair MAPI ini merupakan lomba penutup untuk hari keempat GELORA.(SI2)
Ke pak Hasip?