Annuqayah– Unit Kesehatan Sekolah (UKS) melaksanakan salah satu program kerjanya yaitu mengadakan acara Peringatan Hari Kesehatan Jiwa (PHKJ). Acara berlangsung pada Selasa, 10 Oktober 2023 di Aula Madrasah Aliyah 1 Annuqayah Putri mulai pukul 13.30 WIB.
Mengusung Tema “The Reality Of Our Life Is a Description Of Our Soul and Mind” dengan penyaji Nyai Chairun Nisaa’, M. Psi. Pihak UKS mengundang Seluruh pimpinan, seluruh Guru Bimbingan Konseling (BK), seluruh ketua Organisasi dan HSP. Tujuan dari didatangkannya penyaji pada acara tersebut yakni untuk menambah wawasan dari ilmu yang akan penyaji sampaikan. Kegiatan ini memiliki perbedaan dengan tahun sebelumnya dari segi konsep yang pada periode sebelumnya dibentuk semacam penyuluhan sedangkan periode sekarang dikonsep seperti talk show.
Bertujuan untuk meningkatkan kemampuan hidup sehat dan derajat kesehatan jiwa anak usia sekolah sedini mungkin. “Cara berpikir akan mengubah kebiasaan berperilaku dan karakteristik kita.” Tutur bapak Khalili selaku Kepada Madrasah Aliyah 1 Annuqayah Putri. (Tim_Humas)