Annuqayah– Organisasi INSPIRASI dan Informasi-Publikasi (IP) Madrasah Aliyah 1 Annuqayah Putri sedang melaksanakan Pelatihan Jurnalistik Tingkat Dasar (PJTD). Kegiatan ini merupakan program Wakil Kepala Madrasah bagian Hubungan Masyarakat, Bapak Moch. Hafidz Fitratullah yang kemudian dilaksanakan melalui kolaborasi kepanitiaan dua organisasi tersebut. Kegiatan ini akan berlangsung selama tiga hari, bertempat di Audio Visual (Auvi) MAPi dan dimulai sejak hari Senin (29/1) hingga Rabu (31/). PJTD kali ini merupakan kegiatan perdana yang dikonsep dengan tema “Wujudkan Jurnalis Profesional dan Editor Andal”. Hari pertama diisi dengan pemberian materi tentang Jurnalistik oleh bapak Lukman Hakim. Dalam materi ini lebih dikhususkan di bidang penulisan berita serta beberapa hal yang berkaitan dengan profesi wartawan.
Dimulai dari metode pembuatan judul, pemateri menjelaskan bahwa dalam pemberitaan itu yang akan membuat pembaca tertarik untuk membaca suatu tulisan yaitu Judul. Terkait pemilihan judul, yang harus dicantumkan adalah sesuatu yang unik dan tidak biasa, sehingga membuat pembaca penasaran akan isi tulisan selanjutnya. Berita dikatakan layak apabila memenuhi kriterianya, antara lain: aktual, faktual, ketokohan, tentang kemanusiaan, hal yang baru, peristiwa yang baru, dekat, menyita perhatian dan yang terakhir mengandung konflik.
Adapun Kebahasaan menjadi materi pada hari kedua, Selasa (30/01). Materi ini disampaikan oleh ibu Ina Herdiayana. Beberapa materi yang disampaiakn terkait Pengenalan tentang editor bahasa dan cara kerjanya. Pemateri mengibaratkan seorang editor seperti seorang koki yang kerjanya memang di balik layar, karenanya tempat kerja editor seringkali disebut dengan dapur redaksi. Pekerjaan utamanya yakni meracik berita. Semakin banyak bahan atau data-data maka akan semakin baik pula berita yang dihasilkan. Kerja cermat, cepat, dan tepat merupakan tiga hal penting yang harus dilakukan oleh seorang editor. (F_R)