Akhir Pekan: Dua Koordinasi saat 1 Jam Bersama IP

Annuqayah –Organisasi Informasi dan Publikasi (IP) di MA 1 Annuqayah Putri mengisi akhir pekan (25/05) dengan merealisasikan salah satu  programnya, yaitu “1 Jam Bersama IP”. Kegiatan tersebut mengundang Kepala Madrasah (Bapak Moh. Kholili, S. Pd.), Waka. Bag. Humas (Bapak Moch. Hafidz Fitratullah, M. Pd.), Waka. Bag. Kurikulum (Bapak Drs. H. Asy’ari Khatib), Pembina Tim IP (Ramlah), dan juga ikut menghadirkan pihak DPS, OSIS, UKS, aliansi 4 HSP, serta Inspirasi yang juga menjadi salah satu organisasi di bawah naungan Waka. Bag. Humas.

Kegiatan 1 Jam Bersama IP dikemas dengan acara seremonial yang diisi dengan koordinasi ketua IP terhadap seluruh hadirin. Koordinasi tersebut secara prinsip mengajak untuk saling bersinergi dalam memajukan MA 1 Annuqayah Putri. Meski secara spesifik, ketua IP, Nadila Putri Ramadani, memaparkan kembali tupoksi dari organisasi tersebut, guna menyelaraskan kembali hal-hal yang masih belum dipahami. Selain itu, dalam lingkaran forum tersebut, adanya kritik dan saran yang membangun, juga diharapkan, guna keberlangsungan Tim IP mendatang.

Koordinasi yang dilaksanakan Tim IP tersebut, menjadi momen kolaborasi dengan Waka. Bag. Kurikulum. Pada koordinasi kedua, Waka. Bag. Kurikulum menginformasikan kepada aliansi 4 HSP tentang inisiatif yang akan dilakukannya, berupa pelaksanaan reformasi yang akan dilaksanakan secara serentak bersama Tim IP dan Inspirasi. Selain mengharap adanya kekompakan yang lebih, kegiatan tersebut menjadi penunjang terbentuknya kesalingan dalam bersinergi ke arah yang lebih maju.(IR_H)

Add your thoughts

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *